Sukses

Napak Tilas 10 Tahun Perjalanan YouTube

YouTube didirikan oleh tiga orang mantan karyan PayPal pada 14 Februari 2005 silam.

Liputan6.com, Jakarta - Situs berbagi video YouTube patut diakui kini telah menjadi salah satu bagian dari kehidupan digital banyak pengguna internet. Sejak diluncurkan 10 tahun silam hingga saat ini, anak usaha Google itu pun terus mengalami pertumbuhan.

YouTube didirikan oleh tiga orang mantan karyawan PayPal, yakni Chad Hurley, Steven Chen, dan Jawed Karim. Belum genap dua tahun berdiri, tepatnya Oktober 2006 silam, YouTube pun diakuisisi oleh Google dengan tebusan mencapai US$ 1,6 miliar.

Video pertama yang muncul di YouTube adalah 'Me at the Zoo'. Video ini dibuat oleh Yakov Lapitsky dan Karim. Kala itu, pria yang kini menjadi profesor di University of Toledo tersebut tidak sadar bahwa ia memiliki andil yang sangat besar dalam mengubah cara berinteraksi masyarakat dunia. "Saya tidak berpikir mengenai banyak hal saat itu," kata Lapitsky.

Video tersebut direkam di San Diego Zoo pada 2005 dan di-upload pada 23 April di tahun yang sama. Sejak itu, video tersebut telah dilihat lebih dari 17 juta kali.

Karim dan dua koleganya, Hurley dan Chen, mendaftarkan nama domain www.YouTube.com pada 14 Februari, beberapa bulan sebelum video tersebut dirilis. Lapitsky pada saat itu, sama seperti orang lain, tidak memprediksi YouTube akan menjadi bagian dari revolusi layanan berbagi video online.

"Saya tidak memikirkan banyak hal tentang itu (YouTube), sebaliknya saat itu menurut saya cukup mengagumkan," ungkap Lapitsky.


* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

2. Pencapaian YouTube

Pada 20 Juli 2006, YouTube dilaporkan memiliki satu juta viewers per bulan yang menonton lebih dari 100 juta video per harinya. Menurut pemberitaan saat itu, YouTube dengan cepat mendominasi pasar video online dengan menguasai 60 persen dari total video online yang ditonton.

YouTube terus mengalami pertumbuhan. Saat ini, YouTube memiliki 1 miliar pengguna unik yang menonton lebih dari 6 miliar jam video setiap bulannya.

Saat ini, tiga pendirinya tak lagi bekerja di YouTube. Chen bekerja di Google Ventures, Hurley mendirikan perusahaan pengeditan video bernama MixBit, dan Karim mendirikan perusahaan investor di Palo Alto, California, bernama Y Ventures. Demikian seperti dilansir New York Daily News, Senin (16/2/2015).



(din/dhi)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.